Kamis, 19 Januari 2012

Krengsengan

Bahan:
2 sdm minyak sayur
500 g daging sapi sandung lamur, potong-potong kecil panjang
2 sdm kecap manis
2 sdm petis udang
500 ml air
2 buah cabai merah besar, buang bijinya, iris serong tipis

Haluskan:
6 butir bawang merah
4 siung bawang putih
5 buah cabai rawit
1 buah tomat merah, potong-potong
1/2 sdt merica butiran
1 sdt garam

Cara membuat:
# Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum.
# Masukkan potongan daging sapi, aduk hingga kaku dan kering.
# Tuangi air, tambahkan kecap dan petis.
# Masak dengan api kecil hingga daging empuk. Jika perlu tambahkan air panas.
# Tambahkan cabai, masak hinggakuahnya kental berminyak. Angkat.
# Sajikan panas.

Untuk 4 orang

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Online Project management